Pentingnya Mengetahui Feedback Klien dari Survei

surveys-survei-advotics1

Pentingnya Mengetahui Feedback Klien dari Survei

Table of Contents

Survei Pelanggan Sangat Penting bagi Bisnis B2B

Feedback dari pelanggan sangat penting untuk memahami dan memenuhi kebutuhan mereka. Terutama di pasar B2B di mana pelanggan yang puas biasanya merekomendasikan bisnis Anda ke koneksi mereka. Di sisi lain, jika mereka tidak puas, dampaknya pada bisnis juga luar biasa. Di tengah persaingan yang ketat, oleh karena itu, penting untuk selalu mengevaluasi layanan untuk bertahan di pasar. Salah satu cara untuk memperoleh data evaluasi layanan adalah dengan melakukan survei.

Namun, menjalankan survei tidak semudah kelihatannya. Jika tidak dilakukan dengan benar, hal ini hanya akan membuang-buang waktu dan sumber daya.

Tips dan Trik Menjalankan Survei

1. Menentukan tujuan dan audiens

Ini harus jelas dan fokus karena akan menunjukkan arah di mana dan hasil apa yang Anda inginkan dari survei.

surveys-survei-advotics2

2. Draft Pertanyaan 

Untuk mengidentifikasi keberhasilan, pastikan untuk mengajukan pertanyaan yang relevan dengan jelas. Namun, ingatlah bahwa Anda meminta waktu klien untuk mengisi atau menjawab kuesioner, jadi survei harus tetap singkat namun tepat sehingga tidak membuang waktu.

3. Pertimbangkan Berapa Banyak Sampel yang Dibutuhkan

Ukuran sampel yang kecil mungkin menghasilkan hasil yang tidak terlalu terpercaya, karenanya, ukurlah berapa banyak klien yang perlu dijangkau.

4. Temukan Metode Terbaik untuk Mendistribusikan Survei

Jika pertanyaan lebih panjang dan membutuhkan lebih banyak waktu untuk dipikirkan, metode telepon mungkin bukan pilihan terbaik. Survei kertas juga bukan pilihan bagus karena sering hilang dan membutuhkan waktu lama untuk dikompilasi. 

Modul Form Advotics untuk Distributor dan Principal

Modul form Advotics Distribution Management System berfungsi untuk memudahkan pelaksanaan survei lapangan yang ditujukan bagi pemilik toko dan pelanggan akhir. Tersedia di web portal dan aplikasi seluler, sistem dapat memberikan feedback secara real-time dari data responden sementara. Tim marketing juga dapat mengedit dan merevisi form di menit terakhir melalui web portal.

Sistem Advotics dapat menyediakan berbagai jenis pertanyaan (isian, pilihan ganda, esai, dll) untuk dipilih. Setelah itu, survei yang telah dibuat dapat digunakan kembali sebagai template untuk survei mendatang dengan penyesuaian tambahan.

screen-record-survey
Share :